ANALISIS SUMBER DAN PENGGUNAAN KAS SEBAGAI ALAT BAGI MANAJEMEN DALAM MENGELOLA KAS

Authors

  • Diana Juliani politeknik Negeri Medan
  • Nurlinda Politeknik Negeri Medan
  • Ericha Pebriani Politeknik Negeri Medan

Keywords:

Sumber Kas, Penggunaan Kas, Perubahan Kas

Abstract

Penelitian ini berjudul “Analisis Sumber dan Penggunaan Kas Sebagai Alat Bagi Manajemen dalam Mengelola Kas. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sumber dan penggunaan kas pada PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. periode 2015 s.d. 2019 dan untuk mengetahui apakah laporan sumber dan penggunaan kas dapat menjadi alat bagi manajemen dalam mengelola kas pada PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. periode 2015 s.d. 2019. Data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dengan teknik dokumentasi melalui website Otoritas Jasa Keuangan. Populasi dalam penelitian ini adalah semua Laporan Keuangan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. dan sampel dalam penelitian ini adalah Neraca PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. periode 2015 s.d. 2019. Metode analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kas pada PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. mengalami fluktuasi yang dapat dilihat dari jumlah sumber dan penggunaan kas setiap periode. Faktor terbesar yang menyebabkan perubahan kas adalah Kredit, Pembiayaan Syariah dan Giro. Laporan Sumber dan Penggunaan Kas mampu menjadi alat bagi manajemen dalam mengelola kas pada PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. periode 2015 s.d. 2019.

 

References

Arlina, Fitra. (2016). Analisis Sumber dan Penggunaan Kas dalam Mendukung Tingkat Likuiditas Pada PT. Perkebunan Nusantara II (Persero) Tanjung Morawa. Medan: Jurnal Manajemen Tools. Vol. 6, No. 1:39-48.
Brigham. (2012). Pengertian Kebangkrutan, Faktor Penyebab dan Indikatornya. Seputarpengetahuan.Co.Id.https://www.seputarpengetahuan.co.id/2017/08/pengertian-kebangkrutan-menurut-para-ahli-faktor-penyebab-indikator.html. Diakses pada 16 April 2020 14:30.
Dari, S. R. W. (2017). Analisis Sumber dan Penggunaan Kas Pada PT. Central Proteina Prima Tbk. Skripsi. Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. Batusangkar: Institut Agama Islam Negeri Batusangkar.
Jusuf, Jopie. (2014). Analisis Kredit Untuk Account Officer. Jakarta: PT Gramedia.
Kasmir. (2016). Pengantar Manajemen Keuangan. Jakarta: Prenadamedia Group.
Martani, Dwi. (2012). Akuntansi Keuangan Menengah Berbasis PSAK. Jakarta: Salemba empat.
Nesa, Artika. (2017). 13 Ciri-Ciri Perusahaan Akan Bangkrut Yang Wajib Diketahui. Www.Dosenekonomi.Com. https://dosenekonomi.com/ilmu-ekonomi/badan-usaha/ciri-ciri-perusahaan-akan-bangkrut. Diakses pada 5 Mei 2020 15:10.
Oetomo, Teddy. (2016). Pengelolaan Kas Secara Efisien. Www.Kompas.Com. https://money.kompas.com/read/2016/06/21/073000426/pengelolaan.kas.secara.efisien?page=all. Diakses pada 18 April 2020 13:45.
Prastowo, Dwi. (2011). Analisis Laporan Keuangan. Edisi Ketiga. Yogyakarta: UPP STIM YKPN.
Riyanto, Bambang. (2011). Dasar-Dasar Pembelanjaan Perusahaan. Yogyakarta: BPFE.
Rozi, F. (2019). Analisis Sumber dan Penggunaan Kas PT. Lotte Chemical Titan Tbk. Skripsi. Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. Batusangkar: Institut Agama Islam Negeri Batusangkar.
Sanusi, Anwar. (2014). Metodologi Penelitian Bisnis. Jakarta: Salemba Empat.
Setiani, Lilik. (2017). Analisis Sumber dan Penggunaan Kas Sebagai Alat Bagi Manajemen dalam Mengelola Kas. Kediri: Artikel Skripsi. Vol. 1,No. 1:1–9.
Sugiyono. (2015). Metode Penelitian Pendidikan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Sumarsan, Thomas. (2013). Sistem Pengendalian Manajemen. Edisi 2. Jakarta: PT Indeks.
Ulfa, M. (2018). Analisis Sumber Kas dan Penggunaan Kas dalam Mendukung Tingkat Likuiditas Pada Bank Of China Cabang Pembantu Medan. Skripsi. Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Medan: Universitas Medan Area.

Downloads

Published

2022-02-23

Issue

Section

Articles