MODIFIKASI BOILER KAPASITAS 25 KG/JAM TEKANAN 4 BAR DENGAN MEMPERBESAR BIDANG LUAS PEMANAS

Authors

  • Armando Sipayung Program Studi Teknik Konversi Energi, Jurusan Teknik Mesin, Politeknik Negeri Medan, Jl. Almamater No.1, Padang Bulan, Kec. Medan Baru, Kota medan, Sumatera Utara 20155, Indonesia
  • Arnold Pakpahan Program Studi Teknik Konversi Energi, Jurusan Teknik Mesin, Politeknik Negeri Medan, Jl. Almamater No.1, Padang Bulan, Kec. Medan Baru, Kota Medan, Sumatera Utara 20155, Indonesia
  • Demetrius Hanopan Tambunan Program Studi Teknik Konversi Energi, Jurusan Teknik Mesin, Politeknik Negeri Medan, Jl. Almamater No.1, Padang Bulan, Kec. Medan Baru, Kota Medan, Sumatera Utara 20155, Indonesia
  • Yudha Tarigan Program Studi Teknik Konversi Energi, Jurusan Teknik Mesin, Politeknik Negeri Medan, Jl. Almamater No.1, Padang Bulan, Kec. Medan Baru, Kota Medan, Sumatera Utara 20155, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.51510/sinergipolmed.v4i2.1063

Keywords:

Ketel uap, uap, liquefied petroleum gas (LPG), Efisiensi

Abstract

Ketel uap adalah penghasil uap. ketel uap dibagi kedalam dua kelompok besar yaitu, ketel pipa api dan ketel pipa air. Masing – masing ketel tersebut juga bervariasi bentuk dan ukurannya, tetapi memiliki fungsi yang sama sebagai penghasil uap. Hal yang penting menghasilkan uap adalah kemampuan perpindahan panas material yang digunakan sebagai penghantar panas untuk pemanasan dan penguapan atau evavorasi didalam ketel itu sendiri. Ada tiga jenis perpindahan panas pada ketel yaitu, secara radiasi, konveksi dan konduksi. Perpindahan panas terjadi pada dapur pembakaran, sedangkan konveksi terjadi pada aliran fluida gas panas dan fluida kerja atau yang menerima panas, kemudian secara konduksi terjadi pada metal material diantara gas panas sebagai sumber energi panas dan fluida kerja cair sebagai penerima transfer panas yang bertujuan melaksanakan penguapam atau evaporasi. Dalam laporan akhir ini dilakakukan perhitungan efisiensi steam boiler mini. Uap aktual yang dihasilkan dari Mini Boiler ini sebesar 25 kg/jam, konsumsi bahan bakar 2,032 kg/jam, Tekanan rata – rata 3,00 bar gauge. Bahan bakar yang digunakan adalah bahan bakar LPG dengan HHV sebesar 47111,8kJ/kg. Temperatur rata – rata gas buang 248,2°C. Efisiensi thermal ketel uap adalah sebesar 68,81 %.

References

Agustira, R., Razi, M., & Syukran. (2017). Rancang Bangun Boiler Vertikal Fire Tube Berbahan Gas Elpiji Untuk Proses Penyulingan Minyak Nilam. Jurnal Mesin Sains Terapan 1, 57-60.

Damanik, D.A., Simanjuntak, J.K., Sinaga, H.H, Simangunsong, K.A., Silitonga, L.C., Nainggolan R., Husin Ibrahim, H., & Alfansuri, M. Purwarupa Miniatur Water Tube Boiler Menggunakan Bahan Bakar Gas Kapasitas Uap 20 kg/jam. Sinergi Polmed: Jurnal Ilmiah Teknik Mesin 3, 35-42.

Djokosetyardjo M. J.1990. Pembahasan Lebih Lanjut Tentang Ketel Uap. Jakarta. CV Pradnya Paramita.

Djokosetyardjo, M.J, 2016, Ketel Uap. Jakarta. CV Pelita Kasih.

Effendy, D.A., Sunyoto & Masugino. (2013). Rancang Bangun Boiler Pada Industri Tahu Untuk Proses Pemanasan Sistem Uap Dengan Menggunakan Catia V5. Journal of Mechanical Engineering Learning 2, 1-7.

El-Wakil, M.M. (1992). Instalasi Pembangkit Daya Jilid 1. Jakarta. Erlangga

Karaeng, C.T., Iswandi, I, Firman, F., & Nuzulm M. (2013). Analisis Kinerja Boiler Pada PLTU Unit 1 PT. Semen Tonasa. Jurnal Teknik Mesin Sinergi 11, 74-85.

Lewerissa, Y.J. (2018). 1-Analisis Energi Pada Perencanaan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) dengan Cycle Tempo. Jurnal Voering 3, 1-8.

Muin A. Syamsir, M.A. (1993). Pesawat Konversi Energi 2. Jakarta. CV Rajawali.

Pratama, N.M., Danial, D., & Taufiqurrahman, M. (2021). Analisa Efisiensi Water Tube Boiler dengan Menggunakan Metode Langsung. Jurnal Teknologi Rekayasa Teknik Mesin 2, 105-1010.

Purba, J. (2016). Perancangan Boiler Pipa Api Untuk Perebusan Bubur Kedelai pada Industri Tahu Kapasitas Uap Jenuh 160 Kg/jam. Jurnal Mahasiswa Teknik UPP 1, 1-8.

Shofiudin, M, & Al-Janan, D.H. (2018). Perancangan dan Validasi Horizontal Water Tube Boiler Industri Kecil Tahu Menggunakan Software Solidworks. Sainteknol: Jurnal Sains dan Teknologi 16, 189-210.

Sitompul, D. 1996. Prinsip-Prinsip Konversi Energi. CV Erlangga. Jakarta.

Rismawati, D., Ibrahim, H., Sutrisno, J., & Bahri, N. (2021). Analisis Sistem Distribusi Uap dari Water Tube Boiler Dengan Kapasitas 45 Ton/Jam. Sinergi Polmed: Jurnal Ilmiah Teknik Mesin 2, 37–44.

Wahyu Irawan, O.W., Pratama, L.S., & Insani, C. (2021). Analisis Termodinamika Siklus Pembangkit Listrik Tenaga Uap Kapasitas 1500 kW. Jurnal Teknik Mesin ITI 5, 109-118.

Downloads

Published

2023-08-15