KARAKTERISTIK BAHAN BAKAR MINYAK DARI LIMBAH PLASTIK HIGH DENSITY POLYETHLENE B 25 PERTALITE

Authors

  • Sumartono Program Studi Teknik Mesin, Jurusan Teknik Mesin, Politeknik Negeri Medan, Jl. Almamater No.1, Padang Bulan, Kec. Medan Baru, Medan, Sumatera Utara 20155, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.51510/sinergipolmed.v4i2.1054

Keywords:

Limbah plastik, bahan bakar minyak, pirolisis, nilai kalor, HDPE

Abstract

Limbah plastik tidak dapat terurai dengan cepat, limbah plastik tidak dapat terurai dengan cepat dan dapat menurunkan kesuburan tanah. Ada beberapa solusi untuk menanggulanginya, limbah plastik dapat diolah menjadi bahan bakar minyak (BBM). Tujuan penelitian ini untuk menghasilkan produk BBM dari jenis limbah plastik high density polyethlene (HDPE) dengan metode pirolisis. Dari hasil pembahasan di atas, penelitian ini dapat disimpulkan bahwa, rancang bangun alat pengolah limbah plastik dapat berfungsi dengan baik dan dapat menghasilkan bahan bakar minyak (BBM). sedangkan hasil dari pengujian B25 Pertalite di laboratorium PT.Sucofindo diperoleh nilai 10574,83 kkal/kg. Heat Value yang dihasilkan jenis ini mendekati dengan produk PT.Pertamina, yaitu BBM HDPE dengan nilai kalor 11420 kkal/kg, minyak diesel PT. Pertamina, (10.55 sampai 11.66 kkal/kg). Hasil pengukuran viskositas kinematik B25 Pertalite adalah 0,55 mm2/s sedangkan solar mempunyai nilai yaitu 1,40 -4,10 mm2/s. Berat jenis adalah 0,75 g/cm3 lebih kecil dari nilai berat jenis pertalite yaitu 0,77 g/cm3. Kandungan abu pada B25 pertalite adalah 0,002 % b/b air, sedangkan solar mempunyai nilai yaitu 0,01% b/b, pengukuran kandungan sulfur pada B 25 pertalite adalah 0,0144 % b/b air. Kandungan sulfur yang diijinkan untuk motor solar adalah 0,5 – 2% b/b (ASTM D-975 1991). Kandungan air pada B25 pertalite adalah 352 mg/kg. Karakteristik campuran limbah plastik HDPE masih dapat dipakai untuk bahan bakar sepeda motor/mobil dengan cacatan hasil limbah plastik HDPE harus dilakukan penguapan lagi atau dilakukan pemanasan lanjut agar kadar air akan menguap ke udara dan kadar airnya akan berkurang.

References

Ariawan, I.W.B., Wijaya Kusuma, I.G.B. & Bandem Adnyana, I.W. (2016). Pengaruh Penggunaan Bahan Bakar Pertalite Terhadap Unjuk Kerja Daya, Torsi Dan Konsumsi Bahan Bakar Pada Sepeda Motor Bertransmisi Otomatis. Jurnal METTEK 2, 51-58.

Afzal, C.A., Roy, R.G. Koshy, C.P. Alex, Y., Abbas, M., Cuce, E., Razak, A.R.K., Shaik, S., & Ahamed C.S. (2023). Characterization of biodiesel based on plastic pyrolysis oil (PPO) and coconut oil: Performance and emission analysis using RSM-ANN approach. Sustainable Energy Technologies and Assessments 56, 1-10.

Bow, Y., Zulkarnain, Lestari, S.P., Sihombing, S.R.M, Kharissa, S.A. Yosirham A. % Salam. Y.A. Pengolahan Sampah Low Density Polyethylene (LDPE) Dan Polypropylene (PP) Menjadi Bahan Bakar Cair Alternatif Menggunakan Prototipepirolisis Thermal Cracking. Jurnal Kinetika 9, 1-6.

Dinas Kominfo Kota Medan. (2020). Pemko Medan Dukung Pengelolaan Sampah Rumah Tangga & Budidaya Sayuran Pekarangan Selaras Alam. Diakses Februari 2022 dari https://pemkomedan.go.id/artikel-21930-pemko-medan-dukung-pengelolaan-sampah-rumah-tangga--budidaya-sayuran-pekarangan-selaras-alam.html.

Faiqul Faiz Dzaky Hidayat. (2022). Uji Karakteristik Minyak Pirolisis Berbahan Baku Limbah Plastik Polypropylene. Jurnal Teknik Mesin UNESA 10, 13-20.

Islami, A.P., Sutrisno, & Heriyanti. (2020). Pirolisis Sampah Plastik Jenis Polipropilena (PP) menjadi Bahan Bakar Cair-Premium-like. Jurnal Kimia dan Terapannya 3, 1-6.

Kumar, S.L., Radjarejesri, S., Jawahar, R.R. (2020). Characterization of waste plastic oil as biodiesel in IC engines. Materials Today: Proceedings 33, 833–838.

Lubis, D.A, Fitrianingsih, A.Y., Pramadita, S., Govira, & Asbanu, G. C. (2022). Pengolahan Sampah Plastik HDPE (High Density Polyethylene) dan PET (Polyethylene Terephtalate) Sebagai Bahan Bakar Alternatif dengan Proses Pirolisis. Jurnal Ilmu Lingkungan 20, 735-742.

Msriani Rambe, S.M., Dina, S.F., Sipahutar,, E.H. Maha, K.M. (2018). Potensi Bio-Oil dari Reject Plastic Hasil Proses Katalitik Pirolisis Sebagai Sumber Energi Terbarukan. Indonesian Journal of Industrial Research 1, 1-8.

Novita, S.A., Santosa, Nofialdi, Andasuryani, & Fudholi, A. (2021). Artikel Review: Parameter Operasional Pirolisis Biomassa. Agrotenika 4, 53-67.

Ridhuan, K., Irawan, D., Zanaria, Y., & Firmansyah, F. (2019). Pengaruh Jenis Biomassa Pada Pembakaran Pirolisis Terhadap Karakteristik Dan Efisiensi Bioarang – Asap Cair Yang Dihasilkan. Media Mesin: Jurnal Ilmiah Teknik Mesin 20, 18-27.

Ridhuan, K., & Suranto, J. (2016). Perbandingan Pembakaran Pirolisis Dan Karbonisasi Pada Biomassa Kulit Durian Terhadap Nilai Kalori. Turbo 5, 50-56.

Risma Dwi Arisona. (2018). Pengelolaan Sampah 3R (Reduce, Reuse, Recycle) Pada Pembelajaran Untuk Menumbuhkan Karakter Peduli Lingkungan. Al Ulya 3, 39-51.

Risdiyanta. (2015). Mengenal Kilang Pengolahan Minyak Bumi (Refinery) Di Indonesia. Forum Teknologi 5, 46-54.

Saha, D., & Roy Bidesh. (2023). Influence of areca nut husk nano-additive on combustion, performance, and emission characteristics of compression ignition engine fuelled with plastic-grocery-bag derived oil-water-diesel emulsion. Energy 268, 1-15.

Surono, U.B., & Ismanto. (2016). Pengolahan Sampah Plastik Jenis PP, PET Dan PE Menjadi Bahan Bakar Minyak Dan Karakteristiknya. Jurnal Mekanika dan Sistem Termal (JMST) 1, 32-37.

Sumartono. (2019), Produksi Bahan Bakar Minyak dari Limbah Plastik HDPE dan PETE 1 KG. Jurnal Rekayasa Material, Manufaktur dan Energi 2, 94-103.

Taufik Iskandar & Hesti Poerwanto. (2015). Identifikasi Nilai Kalor Dan Waktu Nyala Hasil Kombinasi Ukuran Partikel Dan Kuat Tekan Pada Bio-Briket Dari Bambu. Jurnal Teknik Kimia 9, 33-37.

Waryat, Romli M., Suryani, A., Yuliasih, I., & Johan S. (2013). Karakteristik Morfologi, Termal, Fisik-Mekanik, Dan Barrier Plastik Biodegradabel Berbahan Baku Komposit Pati Termoplastik LLDPE/HDPE. Agritech 33, 197-207.

Widodo, D., Kristianto, S., Susilawaty, A., Armus, R., Sari, M., Chaerul, M., Ahmad, S.N., Damanik, D., Sitorus, E., Marzuki, I., Mohamad, E., Junaedi, A.S., & Mastutie, F. (2021). Ekologi dan Ilmu Lingkungan. Medan. Yayasan Kita Menulis.

Downloads

Published

2023-08-15