Pelatihan Pemrograman Android di Pesantren Darularafah Raya Guna Mendukung Indonesia Emas 2045

Authors

  • Ryandika Afdila Universitas Sumatera Utara
  • Ummu Handasah Politeknik Negeri Medan
  • Muhammad Sukri Habibi Daulay Politeknik Negeri Medan
  • Tuti Adi Tama Nasution Politeknik Negeri Medan
  • Indrayadi Politeknik Negeri Medan
  • Tania Alda

Keywords:

Pemrograman Android, MIT App Inventor, Keterampilan Digital

Abstract

Generasi muda di Indonesia perlu mempelajari pemrograman android untuk menghadapi tantangan era digital dan memenuhi kebutuhan industri. Dalam kurun waktu 10 tahun ke depan, Indonesia membutuhkan 9 juta talenta digital dan adopsi teknologi digital dapat menciptakan 4-23 juta pekerjaan baru di tahun 2030. Pemrograman android menjadi keterampilan penting yang dibutuhkan di masa depan, dan MIT App Inventor adalah platform yang sangat berguna untuk mempelajarinya. Oleh karena itu, kami berniat untuk memberikan pelatihan pemrograman Android dengan menggunakan platform MIT App Inventor kepada siswa/i Pesantren Darularafah Raya. Dengan adanya pelatihan pemrograman Android ini, diharapkan dapat memberikan dampak positif pada keterampilan, kreativitas, dan inovasi siswa/i Pesantren Darularafah Raya, serta meningkatkan kualitas pendidikan dan mengembangkan ekosistem digital yang lebih berkembang. Dari hasil pelatihan diperoleh bahwa keterampilan pemrograman Android menjadi salah satu kompetensi yang sangat dibutuhkan di era teknologi informasi yang semakin maju, dan pelatihan ini telah memberikan bekal pengetahuan dan keterampilan yang relevan kepada siswa/i Pesantren Darularafah Raya. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dapat menjadi model yang dapat diadopsi oleh Lembaga pendidikan lainnya dalam memanfaatkan teknologi dan mengembangkan keterampilan yang relevan guna meningkatkan kualitas pendidikan di era digital.

Downloads

Published

2024-07-31

How to Cite

Afdila, R., Handasah, U., Daulay, M. S. H., Nasution, T. A. T., Indrayadi, & Alda, T. (2024). Pelatihan Pemrograman Android di Pesantren Darularafah Raya Guna Mendukung Indonesia Emas 2045. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Dan Desa, 2(1), 5–10. Retrieved from https://ojs.polmed.ac.id/index.php/PASSA/article/view/1679

Issue

Section

Articles