PENGARUH PROMOSI, REVIEW KONSUMEN, DAN KESADARAN HALAL TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA GRABFOOD DIMASA COVID-19
DOI:
https://doi.org/10.51510/konsep.v3i1.811Keywords:
Promosi, Review Konsumen, Kesadaran Halal, Keputusan PembelianAbstract
Penelitian ini berdasarkan fenomena dikalangan generasi Z muslim di kota Medan di masa pandemi covid-19 saat memutuskan pembelian makan/minuman pada layanan grabfood. Hal ini dilakukan untuk mengetahui adanya pengaruh promosi dalam perspektif Islam, review konsumen dalam perspektif Islam, dan kesadaran halal terhadap keputusan pembelian. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dan menggunakan teknik pengambilan sampel simple random sampling dan target responden sebanyak 100 orang dengan menggunakan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda yang diolah dengan bantuan SPSS 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel promosi dalam perspektif Islam tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian. Namun, berbeda hal dengan variabel review konsumen dalam perspektif Islam dan kesadaran halal yang menunjukkan adanya pengaruh terhadap keputusan pembelian. Dan secara bersamaan variabel promosi dalam perspektif Islam, review konsumen dalam perspektif Islam, dan kesadaran halal berpengaruh terhadap keputusan pembelian pada grabfood dikalangan generasi Z muslim di kota Medan.