PERSPEKTIF ISLAM TENTANG PRAKTIK ASOAN PADA KALANGAN IBU MUSLIM KELURAHAN BANJAR KOTA PEMATANGSIANTAR

Authors

  • M. Fikry Maulana Politeknik Negeri Medan
  • Marlya Fatira Politeknik Negeri Medan
  • Hubbul Wathan Politeknik Negeri Medan

Keywords:

Kata Kunci : Perspektif Islam, Asoan, Mashlahah, Mafsadah

Abstract

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perspektif Islam tentang praktik asoan pada kalangan ibu muslim Kelurahan Banjar Kota Pematangsiantar. Dimensi pada variabel perspektif Islam dalam penelitian ini adalah maqhasid syariah, mashlahah, mafsadah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deksriptif dengan sumber data penelitian yaitu data primer yang didapatkan dari hasil wawancara terstruktur dan sumber data lainnya berupa data sekunder. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan empat tahapan analisis data yaitu pengumpulan data (data collection), reduksi data (data reduction), penyajian data (data display), dan penarikan kesimpulan serta verifikasi (conclusion and verification). Dengan demikian hasil penelitian diharapkan dapat menjadi referensi dan perbandingan bagi penelitian selanjutnya serta menjadi landasan pengembangan transaksi berdasarkan prinsip syariah.

Downloads

Published

01-10-2021