ALAT UJI MOTOR BAKAR DIESEL MENGGUNAKAN BAHAN BAKAR YANG BERBEDA

Authors

  • Elsa Dina Safina Politeknik Negeri Medan
  • Belinda Sholina Azafa Politeknik Negeri Medan
  • Faisal Fahmi Hasan Politeknik Negeri Medan

Keywords:

Kata Kunci : Motor Bakar Diesel, Biosolar, Dexlite, Pertamina Dex

Abstract

Motor bakar diesel adalah jenis khusus dari mesin pembakaran dalam. Karakteristik utama pada mesin diesel yang membedakannya dari motor bakar yang lain , terletak pada metode pembakaran bahan bakarnya. Dimana dalam mesin diesel bahan bakar diinjeksikan ke dalam silinder yang berisi udara bertekanan tinggi. Pada alat ini, dirancang alat mesin diesel dengan menggunakan generator berkapasitas 5000 watt yang di berikan beban, Pengujian ini dilakukan dengan bahan bakar biosolar, dexlite, dan pertamina dex, dengan mengarahkan pedal gas motor diesel berada pada 10. Beban yang digunakan adalah bor listrik dan setrika, dengan beban bor listrik 370 Watt/220 V dan setrika 350 Watt/220 V. Waktu pengujian dilakukan selama 5 menit, 10 menit dan 15 menit setiap bahan bakar. Data yang dihasilkan meliputi, volume pemakaian minyak, gaya berat, putaran, nilai tegangan dan arus.

Downloads

Published

01-10-2021