ANALISIS PERPINDAHAN PANAS PADA SISI SHELL DAN TUBE PADA APK DI PLTG PAYA PASIR
DOI:
https://doi.org/10.51510/konsep.v5i1.1914Keywords:
APK, Shell and Tube, PLTG, Lubricating OilAbstract
Sistem pendingin pada mesin pembangkit listrik tenaga gas (PLTG) bertujuan untuk menurunkan temperatur generator, turbine support legs, flame detectors dan lubricating oil sehingga mencegah overheating. Lubricating oil berperan penting dalam menyalurkan oli sehingga melumasi dan mendinginkan komponen bearing pada mesin PLTG. Alat penukar kalor (APK) shell and tube pada lubricating oil menggunakan air demin (aquades + NaOH) sebagai media pendingin. Penelitian ini berfokus pada analisis APK shell and tube yang digunakan pada sistem pendingin lubricating oil di PLTG unit 7 Paya Pasir. Penelitian ini menggunakan metode analisis termal untuk mengevaluasi APK shell and tube, membandingkan perbedaan temperatur masuk dan keluar pada lubricating oil. Data operasional dikumpulkan langsung dari PLTG Unit 7 Paya Pasir. APK shell and tube pada lubricating oil bekerja dengan cara mengalirkan fluida oli pada sisi shell (dengan temperatur masuk 75 °C dan temperatur keluar 55 °C) dan fluida air pendingin (air demin) pada sisi tube (dengan temperatur masuk 30 °C dan temperatur keluar 40 °C). Hasil yang diperoleh dari perhitungan adalah perbedaan temperatur rata-rata log (LMTD) sebesar 8,5714 °C, koefisien perpindahan panas menyeluruh pada APK shell and tube 0,1661 W/m2 °C, jumlah panas yang masuk pada APK shell and tube sebesar 138,7894905 kW, dan efektivitas (Ɛ) APK shell and tube sebesar 57,14%.