PERHTUNGAN TULANGAN DAN WASTE DENGAN METODE BIM PADA PROYEK JETTY CONSTRUCTION OF PT. MOS
-
DOI:
https://doi.org/10.51510/konsep.v5i1.1895Keywords:
Jetty, Autodesk Revit, Cutting Optimization Pro (COP), WasteAbstract
Jetty merupakan salah satu jenis dermaga yang digunakan sebagai tempat kapal bersandar. Dengan besarnya gaya yang diterima, selain akibat benturan dengan kapal, jetty juga dirancang untuk menahan gelombang sehingga dalam perencanaan strukturnya menggunakan tulangan dengan diameter yang besar dan jumlah yang banyak. Penelitian akan dilaksanakan dengan metode Building Information Modeling (BIM) yang akan dibantu dengan beberapa software tambahan yaitu Autodesk Revit 2025, Microsoft Excel dan Cut Optimization Pro 5. Pelaksanaan penelitian dilakukan dengan 3D Modeling dari Detail Engineering Design (DED) yang kemudian akan menghasilkan output berupa volume tulangan. Hasil dari modeling kemudian akan dikelompokkan yang selanjutnya dilakukan proses perhitungan sisa tulangan. Tulangan merupakan material yang paling mahal dari segi biaya sehingga diperlukan perhitungan yang proporsional untuk meminimalisir kerugian akibat waste tulangan yang berlebih. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan volume tulangan yang diperlukan dan mengurangi sisa yang tidak terpakai. Dari hasil analisa pada keseluruhan bagian struktur atas Jetty dan Trestle didapatkan hasil tulangan sebesar 842810,7137 kg dan berat total waste tulangan sebesar 5384,424332 kg dengan presentase waste yang dihasilkan adalah sebesar 0,64%.