POTENSI ZAKAT PERTANIAN KELAPA SAWIT DI DESA SITARDAS KECAMATAN BADIRI KABUPATEN TAPANULI TENGAH

Authors

  • Kurnia wati Politeknik Negeri Medan
  • Muhammad Zuhirsyan Politeknik Negeri Medan
  • Hubbul wathan Politeknik Negeri Medan
  • Lia Hartika Politeknik Negeri Medan

DOI:

https://doi.org/10.51510/konsep.v4i1.1458

Keywords:

Potensi Zakat, Zakat Pertanian, Hasil Pertanian Kelapa Sawit

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui potensi zakat pertanian kelapa sawit yang ada di Desa Sitardas Kecamatan Badiri Kabupaten Tapanuli Tengah, yang dilatar belakang dengan kurangnya adanya pengelolaan yang efektif untuk zakat pertanian yang ada di Desa tersebut. Kurangnya pengetahuan dan pemahaman masyarakat tentang zakat pertanian, merupakam hal yang menjadi persoalan bagi masyarakat dalam menunaikan zakat hasil pertanian kelapa sawit. Karena tidak ada Lembaga khusus yang mengelola dana zakat, sehingga potensi zakat pertanian yang ada di Desa Sitardas kurang begitu optimal. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (Field research), dengan menggunakana data primer yang diperoleh dari hasil wawancara dan observasi terhadap masyarakat petani di Desa Sitardas Kecamatan Badiri Kabupaten Tapanuli Tengah dan data sekunder dalam penelitian ini diperoleh dari dokumen-dokumen di Desa Sitardas. Berdasarkan dari hasil penelitian dapat diketahui bahwa potensi zakat yang dapat dikeluarkan di Desa Sitardas Kecamatan Badiri Kabupaten Tapanuli Tengah yaitu sebesar Rp36.100.000,-(Tiga puluh enam juta seratus ribu rupiah) dalan satu kali panen dalam satu bulan. Dari total potensi tersebut bisa menjadi solusi untuk mengatasi kemiskinan dan kesejahteraan masyarakat Desa Sitardas Kecamatan Badiri Kabupaten Tapanuli Tengah.

Author Biographies

Muhammad Zuhirsyan, Politeknik Negeri Medan

https://scholar.google.com/citations?user=UH7MKnAAAAAJ&hl=id&oi=ao

Hubbul wathan, Politeknik Negeri Medan

https://scholar.google.com/citations?hl=id&user=lq_pbjEAAAAJ

Downloads

Published

16-01-2024