RANCANG BANGUN SISTEM KONTROL DAN MONITORING PEMAKAIAN ENERGI LISTRIK PADA RUMAH BERBASIS INTERNET OF THINGS
DOI:
https://doi.org/10.51510/konsep.v4i1.1280Keywords:
Kontrol , Monitoring , ESP32 Devkit V1 , BlynkAbstract
Dalam beberapa dekade terakhir, kemajuan teknologi telah merubah paradigma pengelolaan energi listrik di rumah. Penelitian ini bertujuan mengembangkan sistem yang memungkinkan pengguna mengontrol dan memonitor konsumsi energi listrik secara efisien untuk mengoptimalkan penggunaan daya. Metode penelitian melibatkan pendekatan eksperimental dengan sensor PZEM004Tv, modul Relay, dan mikrokontroler ESP32 Devkit v1 untuk mengendalikan dan memantau konsumsi energi di rumah. Data dari sensor dikirimkan melalui jaringan internet ke platform cloud untuk dianalisis dan diakses melalui aplikasi Blynk. Hasil pengujian menunjukkan selisih pengukuran tegangan sebesar 3,2, selisih pengukuran arus sebesar 0,14, selisih pengukuran daya sebesar 13,91, dan error pengukuran energi sebesar 0,75%. Dengan selisih dan error yang rendah, alat ini dianggap baik dan sistemnya berfungsi optimal. Penemuan ini berpotensi meningkatkan penghematan energi di rumah dan memberikan wawasan lebih baik tentang pola konsumsi listrik.