ANALISIS UJI LAIK FUNGSI JALAN (ULFJ) SECARA TEKNIS PADA RUAS JALAN JENDERAL ABDUL HARIS NASUTION KECAMATAN MEDAN JOHOR KOTA MEDAN

Authors

  • MERLINA MERLINA Politeknik Negeri Medan
  • Alfinsyah Zachri Prasetyo Politeknik Negeri Medan
  • Amsuardiman Politeknik Negeri Medan

DOI:

https://doi.org/10.51510/konsep.v4i1.1234

Keywords:

Uji Laik Fungsi, Standart Teknis

Abstract

Jalan A.H Nasution sering terjadi kecelakaan yang diakibatkan oleh kondisi jalan tersebut yang belum memenuhi standart yang sesuai seperti perkerasan, perlengkapan jalan, pelengkap jalan dan bagian-bagian jalan yang membuat peneliti melakukan pemeriksaan uji laik fungsi jalan pada jalan A.H Nasution. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis tingkat kelaikan pada jalan tersebut dengan berpedoman Peraturan Menteri PUPR RI No 11/PRT/M/2010 tentang Tata Cara dan Persyaratan Laik Fungsi Jalan, Peraturan Menteri PUPR RI No 19/PRT/2011 tentang Persyaratan Teknis Jalan dan Kriteria Perencanaan Teknis Jalan dan Petunjuk Pelaksanaan Kelaikan Fungsi Jalan Tahun 2018 . Hal ini meliputi kegiatan pengumpulan data, analisis pembahasan dan kesimpulan. Dalam penelitian ini, data diperoleh dengan cara survei langsung di lokasi penelitian. Kemudian data tersebut diolah untuk melakukan tingkat kelaikan pada jalan tersebut. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis data primer dan sekunder. Data primer yang digunakan yaitu data Geometrik, Struktur perkerasan jalan, Struktur bangunan pelengkap jalan, Pemanfaatan bagian-bagian jalan, Penyelenggaraan manajemen dan rekayasa lalu lintas dan Perlengkapan jalan.  Data Sekunder yang digunakan adalah Peta lokasi wilayah. Metode penelitian ini adalah dengan mengumpulkan data primer (6 aspek uji laik secara teknis). Hasil penelitian ini berupa tingkat kelaikan fungsi jalan pada jalan A.H   Nasution. Ruas jalan A.H Nasution nomor ruas 007 memiliki kategori laik fungsi (L) sebesar 43,25%, Laik bersyarat (LS) sebesar 56,75% disertai rekomendasi. Ruas jalan tersebut laik untuk dioperasikan secara umum namun harus diikuti dengan perbaikan teknis yang telah direkomendasikan.

Downloads

Published

16-01-2024