Penerapan Konsep Digital Marketing Menuju Pasar Pemuda Kreatif dan Inovatif

Authors

  • Wiwin Banjarnahor Lecturer
  • Sharfina Faza Politeknik Negeri Medan
  • Andam Lukcyhasnita Politeknik Negeri Medan

Keywords:

Digital Marketing, Kreatif, Inovatif, Calon Usahawan Muda

Abstract

Digital marketing merupakan salah satu bentuk pemasaran yang paling disukai di era saat ini. Kemudahan yang ditawarkan dalam proses jual beli menjadikan media ini sangat populer di kalangan  generasi muda masyarakat kita. Jumlah pengusaha yang menggunakan digital marketing sebagai saluran untuk memasarkan produk dan layanannya semakin meningkat. Digital marketing dilihat sebagai seperangkat strategi dan taktik yang dijalankan melalui saluran digital untuk mencapai tujuan perusahaan dalam waktu juga anggaran periode yang ditentukan. Strategi digital marketing adalah memberi individu atau organisasi kemampuan untuk berhubungan dengan klien dengan membangun praktik kreatif dan inovatif, menggabungkan teknologi dengan strategi pemasaran tradisional. Strategi ini menawarkan kemudahan yang jauh lebih baik dari segi komunikasi serta penyediaan informasi produk dan layanan dari penjual kepada konsumen. Dengan semakin berkembangnya teknologi, maka penggunaan digital marketing melalui media sosial dan mesin pencari meningkat pesat. PT. Indo Tekno Solusi merupakan mitra yang bergerak dalam jasa konsultan IT, Jasa E-Commerce, dan Jasa pelatihan dalam bidang IT. PT. Indo Tekno Solusi memfasilitasi para calon usahawan muda yang ingin berkontribusi dalam dunia digital marketing agar dapat mengikuti pelatihan digital marketing yang kreatif dan inovatif yang tim berikan. Tujuan dari kegiatan ini adalah memaparkan konsep dan berbagai aspek Digital marketing serta mengeksplorasi beberapa teknik yang dapat digunakan untuk mengimplementasikan digital marketing yang kreatif dan inovatif oleh calon usahawan muda binaan PT. Indo Tekno Solusi, yang terdiri dari pemuda siap kerja dan pemuda yang baru memulai usaha.

References

Alfarisyi, M. I., Rispianda, R., & Amila, K. (2014). Rancangan sistem informasi layanan alumni ITENAS berbasis web. Reka Integra, 2(1).

Kartajaya, H., Kotler, P., & Hooi, D. H. (2019). Marketing 4.0: moving from traditional to digital. World Scientific Book Chapters, 99-123.

Kiang, M. Y., Raghu, T., & Shang, K. H.-M. (2000). Marketing on the Internet—who can benefit from an online marketing approach? Decision Support Systems, 27(4), 383-393.

Minculete, G., & Olar, P. (2018). Approaches to the modern concept of digital marketing. Paper presented at the International conference Knowledge-based organization.

Ponde, S. (2019). DIGITAL MARKETING: CONCEPTS & ASPECTS. International Journal of Advanced Research, 7(2), 260–266. https://doi.org/10.21474/IJAR01/8483

Wardhana, A. (2015). Strategi digital marketing dan Implikasinya pada Keunggulan Bersaing UKM di Indonesia. Paper presented at the Universitas Telkom, Forum Keuangan dan Bisnis IV.

Downloads

Published

2021-07-07

How to Cite

Banjarnahor, W., Sharfina Faza, & Andam Lukcyhasnita. (2021). Penerapan Konsep Digital Marketing Menuju Pasar Pemuda Kreatif dan Inovatif . Jurnal Ilmiah Madiya (Masyarakat Mandiri Berkarya), 2(1), 1–6. Retrieved from https://ojs.polmed.ac.id/index.php/Madiya/article/view/445