RANCANG BANGUN TIMBANGAN BERAT BADAN BERSUARA BERBASIS ARDUINO UNO DENGAN NOTIFIKASI SMS (SHORT MASSAGE SERVICE)

Authors

  • Cristina Natalia Politeknik Negeri Medan
  • Aprilia Bregi Br. Kaban Politeknik Negeri Medan
  • Junaidi Politeknik Negeri Medan

DOI:

https://doi.org/10.51510/konsep.v3i1.930

Keywords:

Arduino Uno, Load Cell, HX711, LCD, SMS

Abstract

Teknologi yang semakin canggih pada masa sekarang ini berkembang dengan sangat pesat. Banyak peralatan yang beralih dari sistem analog menjadi sistem digital, bahkan dalam alat ukur (timbangan) sekalipun. Timbangan adalah peralatan yang sering digunakan untuk melakukan pengukuran massa suatu benda. Penelitian ini menggunakan mikrokontroler arduino Uno sebagai pengolah data secara keseluruhan. Selain itu, alat ini dilengkapi dengan sensor load cell sebagai sensor tekanan, akan menerima tekanan dari pengguna yang berdiri di atas timbangan berat badan sehingga load cell dapat memberikan informasi mengenai ukuran berat badan. Modul HX711 sebagai pengubah data analog yang diterima dari sensor load cell menjadi data digital. Data digital yang telah diterima arduino uno akan diproses sehingga hasil pengukuran berat badan dapat ditampilkan pada LCD (Liquid Crystal Display), notifikasi SMS (Short Massage Service) dan akan terdengar suara yang diperintahkan oleh DFPayer mini melalui speaker sesuai dengan hasil pengukuran. Secara umum alat ini dapat bekerja sesuai dengan perancangan yang telah dilakukan yaitu sensor load cell bekerja menerima tekanan dari beban pengguna dan hasil pengukuran akan tampil pada layar LCD, notifikasi SMS dan memberikan keluaran suara.

Downloads

Published

05-01-2023